STRUKTUR
ORGANISASI TELKOM GROUP
Dalam postingan ini, saya ingin menyampaikan beberapa uneg-uneg saya tentang Struktur Organisasi suatu perusahaan BUMN terkemuka, PT. Telkom atau lebih tepatnya Telkom Group. Alasan saya mengambil Telkom sebagai bahan analisis saya adalah karena sudah lumayan lama bekerja di salah satu sub dari Telkom Group, jadi minimal sedikit tau lah. OK, tidak usah lama-lama intermezzonya langsung cekidot.
Bermula dari didirikannya sebuah badan usaha swasta
penyedia layanan pos dan telegraf pada tahun 1882, layanan komunikasi
dikonsolidasikan oleh pemerintah Hindia Belanda ke dalam jawatan Post Telegraaf
(PTT). Sebelumnya, pada tanggal 23 Oktober 1856 dimulai pengoperasian layanan
jasa telegraf elektromagnetik pertama yang menghubungkan Jakarta (Batavia)
dengan Bogor (Buitenzorg), momen tersebut di kemudian hari atau tepatnya tahun
2009 dijadikan sebagai hari lahir Telkom.